JAKARTA – Saat ini, trading forex sudah menyita perhatian banyak orang. Apalagi trading forex harian ini pastinya bisa dijadikan sebagai cara memperoleh keuntungan bagi para trader. Bagaimana pun juga seorang trader juga membutuhkan strategi perdagangan terbaik menggunakan gayanya sendiri.
Apakah seorang trader mampu memulai trading forex hanya bermodal Rp100 ribu? Lalu, bagaimana cara melakukan hal tersebut? Pertanyaan seperti ini seringkali dijumpai di internet. Jangan khawatir, mari bahas selengkapnya di sini.
Pengertian Trading Forex Harian
Trading harian forex adalah salah satu kegiatan yang mampu melibatkan aktivitas beli maupun jual mata uang pada satu hari perdagangan. Tentu saja hal tersebut dilakukan hanya dengan menutup posisi di akhir setiap harinya. Kemudian, memulai kembali hari berikutnya.
Seringkali trader harian forex menjual maupun membeli beberapa dari pasangan mata uang pada hari yang sama. Bahkan bisa saja hingga beberapa kali dalam kurun waktu sehari supaya mampu memanfaatkan pergerakan pasar.
Tentu saja pergerakan harian mempunyai dampak yang begitu kecil jadi mampu tergambarkan keseluruhannya. Saat Anda melakukan trading forex harian budget minim.
Usahakan lebih berfokus pada beragam faktor yang bisa berpengaruh terhadap perilaku pasar harian. Semisal saja volatilitas, likuiditas bahkan volume trading.
Trading harian menyarankan membuka maupun menutup seluruh trading hanya dalam kurun waktu sehari. Jadi, usahakan mampu mempergunakan waktu tersebut sebaik mungkin untuk meraih cuan.
Kabar baiknya, jika Anda ingin trading forex harian dengan budget Rp100 ribu, Anda bisa menemukan dan membandingkan berbagai broker forex terbaik di dunia di Financer.com.
Cara Mudah Trading Forex Modal 100 Ribu
Pastinya kini sudah tersedia beberapa poin penting yang perlu diperhatikan apabila berkeinginan melakukan trading forex modal Rp100 ribu. Jika penasaran sebaiknya menyimak ulasan berikut:
• Memperbaiki mindset trading
Mindset sekaligus psikologi trading yang tepat kini bisa dijadikan sebagai modal utama kesuksesan trader. Siapa pun tidak akan mampu meraih profit secara konsisten tanpa hal tersebut. Usahakan mempunyai mindset jika berkeinginan membesarkan modal untuk jangka waktu panjang.
Saat Anda menargetkan profit yang besar menggunakan modal kecil secara cepat. Maka proses trading bisa dipastika overlot bahkan juga terbilang rawan margin call.
• Tentukan jenis akun terbaik
Ketika Anda mempunyai pemikiran yang benar terkait trading modal kecil. Tentu saja Anda harus mampu menentukan pilihan jenis akun terbaik. Pastikan Anda mampu menggunakan akun terbaik.
Berkat hadirnya beragam fasilitas yang berasal dari para broker, Anda bisa lakukan deposit modal Rp100 ribu. Pastinya Anda bisa mencari tahu informasinya kepada para broker yang sudah berpengalaman.
• Mulai trading modal 100 ribu
Saat Anda sudah selesai membuka akun trading sekaligus melakukan deposit senilai Rp100 ribu. Langkah berikutnya hanya perlu melakukan trading. Dalam aktivitas trading tersebut, Anda bisa melakukannya seperti biasa. Jadi buat Anda yang tadinya belum pernah mengikuti kegiatan trading. Alangkah baiknya menyimak materi trading forex dari nol.
Dalam proses trading forex sebetulnya Anda perlu memperhatikan beragam materi penting. Seperti halnya:
1. Belajar tentang cara membaca candlestick.
2. Cara menganalisa teknikal maupun fundamental.
3. Gunakan teknik trading terbaik.
4. Pahami chart pattern.
5. Ketahui cara membaca kalender forex.
Melalui beragam dasar di atas, tentu saja bisa membantu Anda meraih profit ketika bermain trading forex. Jangan sampai sembarangan dalam melakukan trading. Sebab hal tersebut nantinya bisa mendatangkan kerugian untuk Anda.
• Gunakan Money Manajemen terbaik
Bukan hanya soal mindset terbaik tetapi Anda juga perlu menggunakan money management yang bagus. Dengan hal tersebut maka proses trading bakalan lebih rendah resikonya serta profitnya pun juga lebih konsisten.
Adapun mengenai teknik yang Anda gunakan, berapa pun modal yang Anda gunakan. Trading forex tanpa adanya money management yang bagus bisa saja mengalami kegagalan.
Jadi alangkah baiknya Anda mampu mengontrol emosi sewaktu bermain dengan bantuan lot ideal dalam trading. Disiplin mengatur risk maupun rewards dan jangan sampai lupa gunakan stop loss juga.
Jika kalian sudah melakukan beragam hal yang sudah dijelaskan di atas secara maksimal. Bukan tidak mungkin trading forex hanya modal Rp100 ribu bisa menjadi jutaan rupiah. Meraup keuntungan dalam dunia trading bukan lagi hal yang mustahil kita dapatkan.
Yang terpenting kita bisa bermain dengan tenang sekaligus menerapkan beragam strategi maupun trik terbaiknya. Jangan sampai Anda bermain dengan terburu-buru yang bisa mendatangkan kerugian.
Deretan Broker Forex Harian Modal Minim
Sebetulnya trading forex harian dengan modal Rp100 ribu bukanlah hal yang mustahil untuk dilakukan. Trading forex adalah aktivitas jual beli mata uang asing yang bisa Anda lakukan secara online. Jenis trading tersebut hanyalah untuk memperoleh keuntungan dari selisih angka penjualannya.
Ketika tadi sudah memahami tentang tips melakukan trading forex harian modal minim. Sekarang Anda juga harus mengerti beragam platform trading forex yang patut di coba dengan budget Rp100 ribu bagi pemula. Lebih jelasnya simak uraian berikut ini:
1. FBS
Broker forex untuk trading forex harian budget Rp100 ribu tentu saja FBS. Platform trading forex ini sebetulnya sudah berdiri semenjak 2009. Platform ini juga memungkinkan Anda membuat akun Cent menggunakan deposit yang begitu minim yakni Rp14 ribu.
Broker FBS paling cocok buat Anda yang ingin mencoba trading forex menggunakan modal kecil yakni Rp100 ribu. meskipun tidak profit tetapi Anda bisa belajar dengan modal minim tersebut.
2. Exness
Broker forex yang satu ini bisa Anda gunakan untuk kegiatan trading forex harian modal Rp100 ribu. Broker forex tersebut juga mampu deposit di bawah Rp100 ribu sebab tidak menerapkan setoran minimum. Adapun kisaran leveragenya yakni 1:200 sampai 1:tidak terbatas bagi pengguna yang berada di wilayah Asia.
3. XM
XM, didirikan pada 2009, ialah broker daring multi-aset. Mereka menyediakan perdagangan forex, logam mulia, kripto, indeks saham, energi, dan saham individu.
Melalui aplikasi seluler, webtrader, MetaTrader 4, dan MetaTrader 5, pengguna dapat melakukan perdagangan secara daring. XM menawarkan beberapa jenis akun, termasuk mikro, standar, ultra rendah, dan saham. Layanan pelanggan multibahasa tersedia 24/5, termasuk dalam Bahasa Indonesia.
Broker ini diatur oleh berbagai lembaga keuangan, termasuk CySEC (Siprus), IFSC Belize, ASIC (Australia), DFSA (Dubai), dan FCA (Inggris). Akun demo gratis ditawarkan untuk latihan perdagangan.
4. MIFX
MIFX merupakan kependekan dari Mandiri International Futures, sebuah wadah perdagangan berjangka di bawah naungan PT Mandiri International Futures. Wadah ini memberikan layanan perdagangan berjangka yang mencakup komoditas, indeks saham, dan mata uang asing (forex) dengan memanfaatkan teknologi perdagangan daring.
Lewat MIFX, para trader mampu menjalankan transaksi secara waktu-nyata, memantau perkembangan harga pasar, serta menggunakan beragam alat analisis baik secara teknikal maupun fundamental untuk menunjang proses pengambilan keputusan perdagangan.
5. Finex
Finex merupakan sebuah perusahaan pialang forex yang menghadirkan dua aplikasi trading, yakni MT4 dan FINEX, bagi para penggunanya. Selain itu, broker ini juga menawarkan akses gratis ke akun demo, memungkinkan pengguna untuk berlatih perdagangan tanpa menghadapi risiko finansial.
Aplikasi FINEX diperkaya dengan berbagai fitur mutakhir, seperti grafik real-time, informasi berita terkini, dan alat analisis teknis. Dengan aplikasi trading Finex, Anda dapat membuat keputusan perdagangan yang cerdas serta meraih potensi keuntungan secara optimal.
6. Maxco Futures
Maxco Futures merupakan perusahaan pialang berjangka forex yang beroperasi di Indonesia. Mereka menawarkan akses ke beragam pasar berjangka, termasuk komoditas, indeks saham, mata uang, dan energi. Sebagai perusahaan pialang berjangka.
Maxco Futures membantu klien bertransaksi di pasar berjangka, baik untuk tujuan spekulasi maupun lindung nilai. Mereka juga memberikan layanan riset pasar dan analisis teknikal untuk membantu klien membuat keputusan investasi yang lebih terinformasi.
7. DCFX
Aplikasi DCFX memberikan segala yang diperlukan untuk sukses dalam transaksi forex Anda. Dengan fitur transaksi dan alat manajemen forex yang lengkap, pengguna dapat dengan mudah mengakses aplikasi ini di mana dan kapan saja.
DCFX memungkinkan pengguna memiliki hingga 20 akun tambahan di bawah satu akun utama, menawarkan proses transaksi perdagangan yang cepat, dan memberikan perlindungan transaksi melalui pengaturan batasan kerugian (stop loss) atau keuntungan (take profit).
Aplikasi ini juga memberikan informasi terkini mengenai Pasar Keuangan melalui data keuangan atau ekonomi terbaru, serta menyediakan fungsi manajemen akun untuk memudahkan pengelolaan informasi pribadi.
8. Mitrade
Mitrade adalah broker investasi global yang telah memenangkan berbagai penghargaan, termasuk Platform Perdagangan Seluler Terbaik dan Broker Paling Inovatif.
Akses mudah ke pasar keuangan, harga pasar real-time, berita terbaru, data keuangan, analisis pasar eksklusif, serta kemampuan untuk melakukan analisis grafik dan membuat keputusan investasi adalah fitur utama dari Mitrade.
Hampir semua fitur tersebut dapat dinikmati secara gratis tanpa perlu mendaftar terlebih dahulu. Memiliki akses ke berbagai aplikasi trading forex sangat penting bagi para trader yang ingin melakukan aktivitas perdagangan dengan keamanan dan jaminan.